Resep Kue Brownies Pandan

Cara Membuat Kue Brownies Pandan:

  1. Pertama-tama, campurkan telur, gula, dan SP. Aduk sampai adonan kue brownies itu mengembang dan ada tanda-tanda mengental. Resep selanjutnya, ayak tepung, susu Dancow, dan garam. Bikin mereka membaur.
  2. Campurkan hasil ayakan dan campuran pertama. Resep selanjutnya adalah masukkan margarin, skm, dan pasta pandan agar membuat tekstur kue brownies nantinya lebih lembut dan wangi. Aduk sampai merata sepenuhnya.
  3. Adonan kue itu langsung saja tuang ke loyang. Terserah mau bentuknya bagaimana. Tapi jangan lupa olesi terlebih dahulu permukaannya dengan margarin. Ternyata resep untuk membuat brownies tidak terlalu sulit, kan?
  4. Resep selanjutnya untuk bikin brownies adalah dengan cara dikukus selama 20 menit. Pastikan apinya kecil saja untuk menjaga daya pengembangan kue nantinya teratur. Biar tidak gosong ataupun bantat.
  5. Angkat dan diamkan sebentar. Yeah! Akhirnya Anda bisa juga memasak resep bikin brownies pandan tanpa bantuan siapa pun. Potong kue itu kecil-kecil. Langsung makan juga boleh. Tapi sebaiknya kabar-kabar ke keluarga, ya.

Selamat Menikmati !!

Makasih udah mampir ke postingan aku yahh, next kalau mau resep makanan yang lain bisa klik dsini:

Like

0

Love

0

Haha

0

Wow

0

Sad

0

Angry

0

Artikel Terkait

Comments (0)

Leave a comment